Selasa, 18 Juni 2013

Tugas IBD 3


  Tugas softskill kali ini adalah menceritakan pengalaman pribadi dengan tema yang sudah ditentukan. Sepertinya saya akan mengambil menganai pembahasan Bab 7 Manusia dan Keadilan dengan tema kejujuran. Alasan saya mengambil tema kejujuran adalah karena pada sekarang ini banyak sekali orang-orang yang telah melupakan betapa pentingnya kejujuran. Diagama Islam kita juga dianjurkan menjadi seorang yang jujur. Baiklah berikut ini adalah pengalaman saya mengenai kejujuran.

   Kejadiannya kira-kira pada saat saya masih SMP, waktu itu saya dan teman-teman saya baru pulang sekolah. Pada saat di jalan kami menemukan sebuah amplop coklat yang belum kami ketahui isinya apa, karena melihat amplop itu tergeletak di jalanan kami pun mengambil amplop tersebut barangkali ada yang punya amplop tersebut masih ada di sekitar daerah itu. Kami pun mencari pemilik dari amplop tersebut, namun tidak ada orang yang kehilangan benda tersebut. Karena tidak ada yang mengetahui isi amplop tersebut, kami merasa sedikit curiga isi dari amplop tersebut dan ingin mengintipnya sedikit. Tetapi dalam hati saya menolak untuk melihat isi dari amplop tersebut barangkali isinya itu sangat penting bagi pemiliknya. Saya pun melarang teman saya agar tidak mengintip isi dari amplop tersebut karena itu milik orang lain. Setalah mencari tapi tidak menemukan pemiliknya , kami pun segera pulang ke rumah. Dan amplop tersebut saya yang membawa pulangnya, karena teman saya lebih percaya untuk menjaga barang yang bukan hak kami kepada saya.

   Keesokan harinya ketika pulang sekolah, kami melawati lagi jalan yang kemarin berharap si pemilik barang ini mencari di daerah itu. Dan ternyata yang kami harapkan benar terjadi, ada seorang yang sedang mencari sesuatu. Orang tersebut kelihatan gelisah dan panik. Saya pun langsung menghampiri orang itu, dan menanyakan apa yang sedang dia cari. Orang tersebut menjawab dia sedang mencari sebuah amplop yang dia jatuhkan kemarin di jalanan. Dia memberi tahukan bentuk, warna , dan ukuran amplop yang jatuhkan. Saya pun yakin dialah pemilik amplop yang kami temukan kemarin dan saya langsung mengembalikan amplop tersebut kepada si pemiliknya. Si pemiliknya sangat senang karena sudah menemukan apa yang ia cari, lalu dia pun berterima kasih dan memberi sedikit imbalan karena sudah menjaga dan mengembalikan amplop berharganya. Tapi saya menolak imbalannya, karena menolong orang itu tidak harus mengharapkan imblan.

   Inilah pengalaman saya mengenai kejujuran dan keiklasan dalam berbuat sesuatu. Terima kasih telah membaca sedikit pengalaman-pengalaman hidup saya, semoga bisa menjadi inspirasi bagi semuanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar